Sumsel Komitmen Tahun Depan Seluruh Kabupaten dan Kota dapat Opini WTP.

3-Sertijab Kepala BPK Pwk Sumsel

Sumsel- Sejalan dengan perkembangan dan tuntutan masyarakat yang semakin kritis dalam mewujudkan Good Governance, Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dan Pemerintah Kabupaten/Kota se Provinsi Sumsel senantiasa berupaya untuk mewujudkan hal tersebut dengan meningkatkan kwalitas laporan keuangan daerah guna mendapat oponi Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

Dalam upaya Peningkatan kualitas laporan keuangan Provinsi Sumsel menggunakan program aplikasi sistem informasi manajemen daerah untuk penatausahaan pengolahan keuangan daerah dengan terus menerus dilakukan penyempurnaan. Hal ini dimaksudkan agar pengelolaan APBD Provinsi Sumsel menjadi lebih Akuntabel.

Selain itu, Setiap tahunnya dibentuk tim peningkatan kwalitas laporan keuangan Pemprov Sumsel dengan Keputusan Gubernur. Tim Ini Bertugas terutama untuk menjawab langkah-langkah menuju Opini Wajar Tanpa Pengecualian. Namun, “Permasalahan yang dihadapi oleh daerah-daerah yang belum memperoleh opini WTP adalah tingkat kewajaran informasi keuangan yang disajikan dalam laporan keuangan belum sepenuhnya berdasarkan kriteria.

“Tahun depan diharapkan Seluruh daerah Kabupaten dan Kota di Provinsi Sumsel dapat mendapatkan Opini WTP dalam pelaporan keuangannya,”

Hal ini disampaikan Gubernur Sumsel H Alex Noerdin saat menghadiri Serah Terima Jabatan Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi Sumatera Selatan, Jum’at (08/08) di BPK RI Perwakilan Provinsi Sumatera Selatan Jl. Demang Lebar Daun No. 2 Palembang.

Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi Sumsel yang lama Novy G.A. Palenkahu digantikan oleh kepala Perwakilan yang Baru I Gede Kastawa. Sementara Novy G.A. Palenkahu saat ini menjabat jabatan sebagai Staf Ahli Bidang BUMN, BUMD dan kekayaan negara/Daerah yang dipisahkan di Kantor BPK Pusat.


Hadir juga dalam serah terima jabatan ini Anggota V BPK RI Dr. Agung Firman Sampurna, Auditor Utama Keuangan Negara V BPK RI Dr. Bambang Pamungkas, Kapolda Sumsel Saud Usman Nasution, dan para Bupati dan Wali Kota di Provinsi Sumsel.

Gubernur Sumsel H Alex Noerdin dalam kesempatan ini juga menyampaikan terima kasih kepada Novy G.A. Palenkahu yang telah banyak memberikan saran perbaikan kepada Pemerintah Provinsi Sumsel dalam pengelolaan keuangan daerah. Selain itu, Gubernur Alex Noerdin juga berharap kepada Kepala BPK RI Provinsi Sumsel yang baru agar dapat meningkatkan kerjasama. “Dengan begitu diharapkan agar dapat mewujudkan kwalitas pengelolaan keuangan daerah yang labih baik lagi sehingga mendapat Opini WTP bagi Provinsi Sumsel dan seluruh Kabupaten dan Kota di Provinsi Sumsel,” Terang Alex.

Anggota V BPK RI Dr. Agung Firman Sampurna mengatakan, Di Provinsi Sumsel saat ini telah memiliki modal untuk terus meningkatkan kualitas laporan keuangan Provinsi Sumsel dengan setidaknya pemerintah Provinsi Sumsel telah memiliki pejabat yang memiliki kompeten di bidang tersebut.

” Provinsi Sumsel telah memiliki modal untuk terus meningkatkan kualitas laporan keuangan, setidaknya pemerintah Provinsi Sumsel telah memiliki pejabat yang memiliki kompeten di bidang tersebut,” Terangnya

Sementara Kepala BPK RI Provinsi Sumsel yang baru I Gede Kastawa mengatakan, dibawak Kepemimpinan yang lama telah menjalankan tugas dengan baik dan berkoordinasi dengan baik dengan seluruh pemerintah daerah secara baik. Dikatakanya, hai ini merupakan kewajibanya untuk terus menjaga hubungan baik tersebut bahkan akan terus ditingkatkan.

“Diharapakan, sebagai lembaga pemeriksa seluruh daerah di Provinsi Sumsel dapat memperoleh Opini WTP sesuai dengan komitmen yang tinggi dari Pemerintah Provinsi Sumsel,” Ungkapnya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.