TRANSFORMASINEWS.COM, MARTAPURA-OKU TIMUR – Ketua komisi perlindungan anak Arist merdeka sirait dan di dampingi Ketua LEPRID ( lembaga Prestasi Dunia) Paulus pangka SH yang diwakili oleh manejer seniornya Zandre Badak mengunjungi polres OKU Timur pada hari selasa 27/3/19) pukul 09.00 wib di Aula mapolres untuk memberikan penghargaan kepada Kapolres OKU Timur AKBP Erlin Tangjaya SH. SIK atas prestasi penangkapan dan penanganan kasus terbanyak di wilayah hukum lintas Sumatra.
Kapolres OKU Timur AKBP Erlin Tangjaya SH. SIK memberikan rasa Terima kasihnya kepada Arist merdeka sirait selaku Ketua komisi perlindungan anak serta Ketua LEPRID Indonesia Paulus pangka SH atas penghargaan yang di berikan, Beliau juga memberikan rasa Terima kasih kepada seluruh jajaran anggota polres OKU Timur atas prestasi dan kerja sama sehingga mendapat kan penghargaan tersebut, terang Kapolres OKU Timur di akhir pidatonya.
Penyerahan penghargaan juga di berikan kepada Ibu Kapolres OKU Timur Indah Lastiany SH ,Kasat Reskrim AKP M Ikang Ade Putra SIK dan Ipda Nisca puspita selaku Kanit PPA( Perlindungan Perempuan dan Anak) .turut hadir di penyerahan LEPRID itu Bupati OKU Timur yang di wakili oleh Asisten 1 pemda OKU Timur Dwi suprianto dan salah satu keluarga korban perlindungan anak.
Ketua komisi perlindungan anak Indonesia Arist Merdeka Sirait ketika
Di konfrensi pers mengatakan kejahatan terhadap anak di Indonesia terus meningkat salah satu nya di OKU Timur, kita sebagai orang tua harus selektif serta mengawasi pergaulan anak sejak dini, dari lingkungan rumah dan sekolah hingga bermain
Dengan canggih nya jaman sekarang dan semakin dominanya gajet di permainan anak serta mudahnya membuka situs online film yang tidak pantas sehingga dapat menyebabkan perbuatan asusila dan pelecehan seksual terhadap anak dan kadang pelaku nya sendiri adalah orang terdekat ,terang Ketua Komnas perlindungan anak ini
Sumber: Transformasinews.com (Iwan Kurniawan)
Posted by: Admin