Mulawarman Anggota DPRD OKU Lagak Preman Acungkan Pisau ke Kabag Hukum

anggota-dprd-oku-juga-acungkan-pisau-ke-kabag-hukum TRANSFORMASINEWS, BATURAJA- Ternyata, anggota DPRD Ogan Komering Ulu (OKU), Sumsel, Mulawarman, tidak hanya menodongkan pisau ke Kabag Umum Sekwan OKU, Zahrun. Anggota fraksi NasDem itu juga melakukan hal yang sama kepada Kabag Hukum yang bernama Alfarizi.

Hal ini diketahui dari keterangan Zahrun saat melapor ke SPKT Polres OKU, Rabu (7/1). Zahrun berharap polisi mengusut kasus ini karena sudah mengancam keselamatannya dan membuatnya syok.

Kepada petugas, Zahrun tidak menyangka anggota dewan itu akan bersikap kepadanya. Saat menodongkan pisau ke dadanya, datang Alfarizi untuk meredamkan suasana. Namun, Mulawarman menyuruh Alfarizi diam sambil menodongkan pisau ke arahnya.

“Dia (Mulawarman) ngacungkan pisau ke Pak Alfarizi, Kabag Hukum. Dia bilang tidak usah ikut-ikut,” ungkap Zahrun.

Ironisnya, kata dia, aksi tersebut disaksikan oleh dua anggota fraksi Nasdem, salah satunya ketua fraksi Nasdem, Hartati. Sebab, peristiwa itu terjadi di ruang fraksi partai pimpinan Surya Paloh itu.

“Banyak saksinya, ada dua anggota fraksi Nasdem yang lihat. Saya datang ke sana (fraksi NasDem) karena dipanggil Mulawarman,” kata dia.

“Terus terang sampai sekarang saya masih takut, masih syok,” pungkasnya.

Diketahui, Mulawarman menodongkan pisau yang diambil dari pinggangnya ke dada Zahrun di ruang kerjanya, Senin (5/1) pukul 11.00 WIB. Saat itu, Mulawarman memanggil korban untuk menanyakan soal uang seragam yang hanya diberikan sebesar Rp 5 juta. Padahal, setiap anggota seharusnya dewan mendapat Rp 7,6 juta.

Zahrun dan Mulawarman beradu mulut. Terlalu emosi, Mulawarman mengeluarkan pisau dari pinggangnya dan mengacungkan ke dada Zahrun. Beruntung, Zahrun diam saja sehingga Mulawarman mengurungkan niatnya menusukkan pisau itu.

Tempat terpisah Amrizal Aroni Ketua LSM-INDOMAN sangat menyayangkan sikap seorang Anggota DPRD OKU dari Praksi NASDEM, ini tidak sesuai dengan selogan Partai “RESTORASI” menurut hemat kami mulawarman tidak layak menjadi anggota partai Nasdem alias dipecat saja dari anggota partai, Kader semacam ini berbahaya bagi partai untuk lima tahun kedepan bisa ditinggal oleh Kontituen partai. Sebaiknya pihak kepolisian usut sampai tuntas kasus tersebut. ujar Amrizal.

Sumber: Merdeka.com/Indoman

Leave a Reply

Your email address will not be published.